SUARAMERDEKA.COM – Sarapan sebelum berangkat sekolah penting bagi anak.

Pasalnya, anak membutuhkan sarapan untuk mengisi perutnya yang kosong selama 8 hingga 10 jam dalam semalam.

Selain itu, sarapan bermanfaat untuk meningkatkan pembelajaran dan konsentrasi fisik pada anak sekolah.

Oleh karena itu, orang tua juga harus memperhatikan pemilihan menu dan kandungan gizi yang baik untuk anaknya.

Baca juga: Rekomendasi 3 Kafe Estetika Dekat Simpang Lima Semarang, Suasananya Cocok Banget Untuk Bersosialisasi

Anak sekolah dasar masih memerlukan bimbingan orang tua untuk membentuk kebiasaan, terutama saat sarapan.

Kebiasaan sarapan yang buruk seringkali disebabkan oleh banyak hal, seperti terburu-buru ke sekolah dan tidak sempat sarapan, anak bangun kesiangan, dan jarak rumah ke sekolah yang jauh.

Para orang tua tidak perlu khawatir, ada beberapa tips efektif agar anak sarapan sebelum sekolah.

Baca juga: Aliran Air Sungai di Bendungan Simongan, Semarang Masih Kuat dan Keruh Pasca Meluapnya Sungai Garang

Membaca dari majalah Integrated Health karya Faradine Aghadiati, berikut tips efektif agar anak bisa sarapan sebelum sekolah.

1. Orang tua dapat menganjurkan anak untuk sarapan pagi sebelum memulai aktivitas sekolah.

2. Pertimbangkan dan tentukan menu sarapan yang baik untuk anak.

3. Ajak anak sarapan dan hindari ngemil berlebihan.

4. Orang tua dapat memberikan semangat kepada anak tentang manfaat sarapan pagi sebelum berangkat ke sekolah.

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *